UPT. Perpustakaan UNIMED Kembali Menjadi Tujuan Kunjungan

Humas Digilib UNIMED, Medan. Dalam rangka Studi komparatif perpustakaan, UPT. Perpustakaan UNIMED menerima kujungan dari Kantor Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah Jawa Timur pada hari Selasa tanggal 21 November 2017. Mereka adalah Arsiparis dan pustakawan BPAD JATIM yang berjumlah 4 orang. Kunjungan tersebut bertujuan untuk studi banding tentang pengolahan dan pemberdayaan Perpustakaan di UPT. Perpustakaan UNIMED.

Tamu diterima oleh Kepala UPT. Perpustakaan UNIMED Tessa Simahate, S,Sos.,M.I.Kom, dan Koordinator Bagian Pemasyarakatan Perpustakaan Drs. Banu Susanto, M.Si di ruang kerja Kepala UPT. Perpustakaan UNIMED..

Setelah bertemu dengan Kepala UPT. Perpustakaan UNIMED, tamu melanjutkan kunjungannya ke kantor Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah Sumatera Utara untuk melihat langsung bagaimana sistem pengolahan dan pemberdayaan di Perpustakaan dan Arsip Daerah Sumatera Utara.