LAYANAN GREY LITERATURE

Seluruh Mahasiswa Unimed yang telah lulus sidang atau yang akan diwisuda, wajib menyerahkan karya akhirnya ke Digital Library berupa 1 eksemplar karya tercetak dan 1 soft copy dari karya tercetak tersebut. Setelah dilakukan pengolahan dan inventarisasi maka karya tercetak baik skripsi, tesis dan disertasi akan dijajarkan ke rak sesuai dengan program studinya masing-masing. Koleksi ini tidak boleh dipinjamkan, hanya boleh baca di tempat. Namun apabila pengunjung sangat membutuhkan referensi dari karya tulis tersebut, maka dapat menghubungi petugas untuk layanan fotocopy. Layanan ini juga disediakan kursi dan meja yang bisa dimanfaatkan oleh pengunjung selama berada di ruangan ini untuk melakukan diskusi kecil dengan sesama temannya, untuk membahas perkuliahan ataupun sekedar mengerjakan tugas yang diberikan para dosen.